Kamis, 28 Februari 2013

BERFIKIR DAN BERTINDAK



20 Februari 2013

Aktivitas yang sudah kita lakukan sehari-hari tanpa disadari sudah menjadi kebiasaan yang semestinya difikirkan kembali. Meskipun tindakan yang dilakukan sudah menjadi konsepan sebelumnya atau tidak semua itu adalah satu kesatuan yang tidak akan dapat dipisahkan. Seorang  budayawan yaitu Emha Ainun Najib pernah menyampaikan dalam pengajian bahwa ada empat tipologi manusia berdasarkan kualitas diri yang dimiliki. Yang dijabarkan cak ainun yaitu pertama, orang yang sedikit tahu dalam sedikit tindakan; kedua, banyak tahu sedikit tindakan; ketiga, sedikit tahu banyak tindakan; keempat, banyak tahu banyak tindakan.


Apa yang sudah disampaikan cak ainun bahwasanya menggambarkan kualitas berfikir dan tindakanya ada yang memiliki berfikir bagus dan ada juga yang bertindak bagus. Dari tipologi diatas setidaknya kita berada pada yang keempat. Selain banyak tahu juga banyak tindakan yang dilakukan sehingga tidak omong kosong saja. Seorang yang selalu banyak berfikir dan lebih banyak pengetahuan merupakan salah satu pitu dan penerang jalan dalam menjalani sebuah kehidupan. Sebaliknya orang yang banyak bertindak merupakan salah satu orang yang rajin. Kedua itu alangkah baiknya jika saling bersatu dan menjadi perjalanan hidup disetiap harinya.

Pengetahuan yang ada dalam pikiran kita merupakan salah satu dasar yang dijadikan bahan untuk berfikir dan membentuk konsep untuk melakukan sebuah tinakan. Sebaliknya tindakan merupakan salah satu implementasi dari pikiran, meskipun tidak semua tindakan sudah dikonsepkan denga baik. Belajar baik belajar menggunakan pikirannya untuk menambah pengetahuan dan bertindak baik bertindak apa yang sudah dipikirkan dengan baik.

Postingan Terkait

Tidak ada komentar:

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *